Wali Kota Pekanbaru Firdaus Ajak IKAALL Riau Bersatu Padu Menjadi Mitra Pemda

Wali Kota Pekanbaru Firdaus Ajak IKAALL Riau Bersatu Padu Menjadi Mitra Pemda

20 Januari 2019
Wali Kota Pekanbaru Firdaus. Foto: Surya/Riau1.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Ikatan Keluarga Alumni Akademi Lalu Lintas (IKAALL)/Ikatan Alumni Perhubungan Darat (IAPD) Riau diajak bersatu padu menjadi mitra pemerintah daerah (pemda). Pemikiran, gagasan, dan konsep dibutuhkan agar transportasi mampu memberikan pelayanan yang aman dan baik.

Hal ini dikatakan Wali Kota Pekanbaru Firdaus usai pelantikan dan pengukuhan IKAALL/IAPD Riau di Hotel Pangeran, Sabtu (19/1/2019).

"Baiknya kondisi perekonomian Indonesia berkat sinergi pemerintah pusat dan daerah. Perekonomian tumbuh dikarenakan adanya pergerakan barang dan orang yang menggunakan transportasi darat, laut, sungai, dan udara," ujarnya.

Sampai saat ini, pertumbuhan perekonomian Indonesia masih bertahan di atas 5 persen. Hal ini merupakan suatu prestasi yang sangat baik.

"Sebagaimana kita ketahui, krisis ekonomi melanda beberapa negara di benua Eropa dan Amerika sedang mengalami pertumbuhan minus," katanya.

Untuk itu, masyarakat transportasi Indonesia diajak bersatu padu menjadi mitra pemerintah. Pemikiran, gagasan dan konsep sangat dibutuhkan dalam membangun infrastruktur transportasi.