Heboh Jelang Pilpres, Facebook, WhatsApp dan Instagram Down

Heboh Jelang Pilpres, Facebook, WhatsApp dan Instagram Down

14 April 2019
Ilustrasi WhatsApp dan Facebook.

Ilustrasi WhatsApp dan Facebook.

RIAU1.COM - Heboh di Indonesia, dalam masa tenang jelang Pilpres. Facebook, Instagram dan WhatsApp mengalami down pada Minggu, 14 April 2019 siang.

Belum diketahui apakah ada hubungannya dengan masa tenang jelang Pilpres tanggal 17 April nanti. Belum ada informasi dari pihak terkait soal ini. 

 

Pengguna di Indonesia, Inggris dan Eropa merasakannya sehingga mereka curhat lantaran frustrasi.

Ketiga jejaring sosial, yang semuanya milik Facebook, telah mengalami masalah sejak Minggu siang tadi. Situs web downdetector.co.uk, seperti dikutip Mirror, telah melakukan pemantauan dan menerima 100 keluhan pengguna.

Sementara itu Ratusan netizen tumpah ruah curhat dan mencaci maki pendiri Facebook, Mark Zuckerberg, di jejaring sosial Twitter, lantaran tidak dapat mengakses Facebook Messenger, di PC atau laptop serta smartphone. Hingga pukul 19.00 belum bisa diakses. 

"Instagram, Facebook, dan WhatsApp sedang down. Terima kasih Zuckerburg, layanan hebat," demikian cuitan netizen, seperti dilansir viva.co.id, Minggu, 14 April 2019 malam.

Loading...

 

"Facebook, kami memiliki masalah," lanjut netizen lainnya.

Tidak jelas pada tahap ini apa masalahnya. Namun diperkirakan, tidak hanya pengguna di Indonesia, Inggris dan Eropa tetapi seluruh dunia mengalami hal yang sama seperti Maroko, Ukraina, Filipina dan Yunani.

R1/Hee