Pasta Gigi jadi Sahabat Mobil di Tengah Pandemi Covid-19

Pasta Gigi jadi Sahabat Mobil di Tengah Pandemi Covid-19

23 Mei 2020
Ilustrasi

Ilustrasi

RIAU1.COM - Selama penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB), masyarakat lebih banyak menghabiskan waktunya di rumah.

Hal ini membuat kendaraan, seperti mobil jarang digunakan akibat pandemi wabah virus corona atau Covid-19 ini.

Tentu saja, salah satu efeknya membuat kaca mobil menjadi berjamur. Terlebih jika jarang dilakukan perawatan.

Namun, masalah jamur pada kaca mobil ini mampu diatasi dengan menggunakan pasta gigi. Jadi, cukup dengan perawatan ringan di rumah saja.

"Perawatan rutin yang sifatnya preventif cukup sederhana dengan menggunakan pasta gigi sebagai bahan utamanya," kata mekanik JC Auto Car Detailing, Asep, dilansir Otodriver, Sabtu 23 Mei 2020.

"Perlu digarisbawahi bahwa jenis pasta gigi warna putih yang digunakan dan jangan yang model gel,” jelasnya.

Asep menuturkan, dalam menggunakannya, cukup diamkan sekitar 5 menit agar pasta gigi mulai kering dan melakukan reaksi pada permukaan kaca yang berjamur.

"Kemudian, gosok dengan kain microfiber hingga bersih. Cukup oleskan tipis pasta gigi ke bagian kaca yang berjamur, jangan terlalu banyak," ungkapnya.

"Tips ini hanya berlaku pada kaca mobil dengan jamur kaca yang relatif ringan saja. Jadi, cukup pas digunakan sebagai tindakan perawatan," tukasnya.