Jangan Sampai Mewahnya Lusuh, Begini Cara Rawat Jok Kulit dengan Bahan Alami

Jangan Sampai Mewahnya Lusuh, Begini Cara Rawat Jok Kulit dengan Bahan Alami

16 Juli 2020
Ilustrasi

Ilustrasi

RIAU1.COM - Sentuhan jok kulit yang menghiasi bagian interior menjadi hal yang paling utama untuk menghadirkan kesan mewah dan premium pada sebuah mobil.

Banyak jenis varian jok kulit dengan berbagai motif dan warna yang bisa menjadi pilihan bagi pemilik mobil.

Namun, dalam perawatannya juga tidak biasa dianggap sepele. Karena dibuat dari kulit makhluk hidup, maka bahan ini memiliki pori-pori yang mampu beradaptasi dengan suhu dan kondisi.

"Jenis bahan kulit asli bisa dikatakan cukup manja jika dibandingkan dengan bahan sintentik leather, karena butuh perawatan khusus,” kata pemilik Deltri Interior, Iman Gozali dilansir Otodriver, Kamis 16 Juli 2020.

"Perawatan jok berbahan kulit asli, harus dilakukan sejak awal dan sifatnya preventif. Bukan baru dilakukan treatment setelah terjadi kerusakan pada bahan kulit,” lanjutnya.

Imam menuturkan, perawatan kulit asli kuncinya ada pada menjaga kelembaban kulit. Dengan demikian kelenturannya akan tetap terjaga dan akan lebih panjang usia pakainya.

"Cukup diolesi minyak zaitun pada permukaan jok. Tidak perlu terlalu tebal, cukup tipis-tipis saja namun diusapkan secara merata," tuturnya.

"Setelah itu diamkan sekitar 15-30 menit supaya bahan tersebut bereaksi. Bersihkan dengan kain bersih dan pastikan tidak ada minyak atau pelembab yang tersisa," pungkasnya.