Adventure Jelajah Alam Ghimbo Potai Bendungan Sungai Tibun Diapresiasi Pj Bupati Kampar

Adventure Jelajah Alam Ghimbo Potai Bendungan Sungai Tibun 2023
RIAU1.COM - Penjabat (Pj) Bupati Kampar, MFirdaus, mengapresiasi kegiatan Goweser dalam rangka Kampar Adventure Jelajah Alam Ghimbo Potai Bendungan Sungai Tibun yang dilaksanakn di Bendungan Sungai Tibun, Desa Koto Tibun, Kecamatan Kampar.
Kegiatan yang ditaja oleh Ocu Milenial Jelajah Kampar (Omjak), Pemerintah Desa Koto Tibun, Pemerintah Kecamatan Kampar, Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kampar dan para pecinta Sepeda sport Riau serta donatur yang ikut berpartisipasi pada Kampar Adventure Jelajah Ghimbo Potai tersebut.
"Saya juga mengapresiasi Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kabupaten Kampar yang turut mendukung dan mensukseskan agenda bersepeda ini. Karena kita ketahui selain dapat meningkatkan silahturhami antar komunitas bersepada, dan meningkatkan kecintaan kita akan olahraga bersepeda kegiatan ini juga dapat memperkenalkan wisata di Kabupaten Kampar. Dengan demikian akan berimbas kepada peningkatan ekenomi masyarakat tempatan," kata M Firdaus,, Ahad (10/9/2023).
Dia juga menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan yang menyehatkan badan dan juga ajang silaturrahmi antar para goweser yang tersebar di Kabupaten Kampar dan juga diikuti oleh daerah luar Kabupaten Kampar, yang mana peserta juga berasal dari Dumai, Duri, Siak, Pekanbaru, Sumatera Barat, Jambi bahkan hadir juga peserta dari negara tetangga yakni Negara Malaysia.
"Kita sangat bersyukur, karena Kabupaten Kampar dikelilingi alam yang cukup indah dan potensi wisata yang luar biasa, ini harus kita jaga kelestariannya dan terus kita promosikan sehingga bisa menjadi daya tarik bagi pendatang untuk terus berkunjung ke Kampar yang nantinya berimbas kepada pendapatan dan peningkatan perekonomian masyarakat,"terangnya.*