MTQ Tingkat Kabupaten Kampar akan Diikuti 612 Peserta

28 Oktober 2025
Plt Asisten I Setda Kampar, Tengku Said Hidayat

Plt Asisten I Setda Kampar, Tengku Said Hidayat

RIAU1.COM - Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-54 Tingkat Kabupaten Kampar akan digelar pada tanggal 8-14 November 2025 di Kecamatan Kampar Utara. Kegiatan yang akan dipusatkan di Masjid Raya Kampar Utara ini diikuti oleh 612 Qari dan Qariah dari seluruh kecamatan se-Kabupaten Kampar.

Plt Asisten I Setda Kampar, Tengku Said Hidayat, menyampaikan bahwa seluruh persiapan telah rampung 100 persen baik pembukaan, pawai ta'ruf maupun bazaar. 

“Mulai tanggal 7 hingga 14 November 2025, seluruh persiapan sudah selesai. Astaka utama, ruang dewan hakim, hingga pemondokan sebanyak 42 rumah telah disiapkan. Termasuk pemondokan khusus untuk dewan hakim,”kata Tengku Said Hidayat.

Ia menambahkan, juga telah dilakukan pencabutan nomor rumah pemondokan serta pengaturan barisan pawai ta’ruf. Tengku Said juga menekankan pentingnya penataan jalur parkir dan arus lalu lintas agar pelaksanaan pawai tidak menimbulkan kemacetan.

“Kita juga sudah menginstruksikan kepada kepanitiaan serta koordinator dari OPD terkait seperti Dinas Kesehatan, Satpol PP, PUPR, dan Diskominfo maupun OPD yang masuk Dalam kepanitiaan untuk mendukung kelancaran acara, baik pada pagi hari, malam pembukaan, maupun kegiatan pendukung lainnya,” sebut dia.

Selain itu, dalam kesempatan yang sama juga dilakukan launching tema dan logo resmi MTQ ke-54 Kabupaten Kampar. Tengku Said berharap kegiatan ini dapat melahirkan qari dan qariah terbaik yang nantinya mampu mewakili Kampar pada MTQ Tingkat Provinsi Riau.

Sementara itu, Camat Kampar Utara Syamsurizal selaku tuan rumah menyampaikan bahwa berbagai persiapan telah dilakukan, baik dari sisi venue, pemondokan, maupun sarana pendukung lainnya.

“Untuk venue lomba, kita telah menyiapkan 9 lokasi di beberapa titik di Kecamatan Kampar Utara. Selain itu, tersedia 42 rumah pemondokan bagi kafilah dan 14 rumah untuk dewan hakim. Rute pawai ta’ruf dimulai dari Pondok Pesantren Assalam dan berakhir di Masjid Raya Kampar Utara,” jelas Syamsurizal.

Sementara Koordinator pawai ta’ruf, Sudirman Agus, menambahkan bahwa pawai kali ini akan menampilkan berbagai kreasi menarik dari masing-masing kecamatan dengan jarak tempuh sekitar 2,8 kilometer yang dimulai dari Ponpes Assalam Kampar utara hingga Masjid Raya Kampar Utara 

“Setiap kecamatan akan mengirimkan minimal 50 peserta. Penilaian akan meliputi keunikan, kerapian, serta kesesuaian tema yang ditampilkan dari start hingga finish,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Kemenag Kabupaten Kampar yang diwakili Kasi Bimas, Zulfaimar, S.Ag, M.Sy, menyampaikan bahwa seluruh peserta dari berbagai cabang telah diverifikasi secara resmi.

“Total peserta sebanyak 612 orang, terdiri dari putra dan putri terbaik Kabupaten Kampar yang akan bersaing dalam berbagai cabang lomba MTQ,” ujarnya.*