Kesal Ada Pejabat Yang Buka Rahasia Internal Pemkab, Irwan Nasir: Jadi Pejabat itu Jangan Banyak Omong

Kesal Ada Pejabat Yang Buka Rahasia Internal Pemkab, Irwan Nasir: Jadi Pejabat itu Jangan Banyak Omong

27 Februari 2019
Bupati Meranti, Irwan Nasir

Bupati Meranti, Irwan Nasir

RIAU1.COM - Bupati Kepulauan Meranti, Irwan Nasir tampak tak bisa menutupi kekesalannya. Pasalnya ada oknum pejabat di lingkungan Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti yang membocorkan informasi internal ke publik.

Irwan mengatakan, seorang pejabat harus memahami kapasitasnya sebagai aparatur negara yang hanya melayani masyarakat dan tidak berkoar membongkar rahasia negara.



"Jadi pejabat itu resikonya tidak boleh banyak omong. Ada kebijakan publik yang tidak harus dibuka, nanti ada yang diuntungkan dan ada yang dirugikan, mereka harus bisa menjaga rahasia negara dan daerah, kalaupun mereka tahu, mereka harus bisa menjaga rahasia itu," ujar Irwan, Rabu (27/2/2019).

Menurut Irwan, suatu rahasia internal tentu dapat menimbulkan keresahan bagi masyarakat. Sehingga ada beberapa hal yang bisa beredar bebas dan ada pula yang tidak.



"Kadang saya merasa heran juga, ada sesuatu isu yang beredar di masyarakat yang seharusnya tidak beredar dan secara umum tidak diketahui oleh publik yang hanya boleh diketahui kalangan tertentu, tapi ini beredar bebas di masyarakat yang kemudian menimbulkan keresahan," ungkapnya.

Untuk itu ia mengatakan akan "mengikis" prilaku oknum pejabat yang seperti itu. Ia juga berharap agar para pejabat memahami kapasitasnya.

"Mungkin jadi ada semacam kepuasan terhadap dirinya jika ia menceritakan itu. Sehingga dengan menceritakan ke publik dia merasa paling kuasa, paling tau, dan paling memutuskan. Prilaku ini yang mau kita kikis habis," terangnya lagi.