
Soemarno Sosroatmodjo (Foto: Istimewa/internet)
RIAU1.COM - Soemarno Sosroatmodjo yang dikenal sebagai mantan Gubernur Jakarta ke-6 ternyata memiliki kisah unik saat melangsungkan upacara pernikahan bersama pujaan hatinya Armis.
Dari pasangan ini beroleh anak dan cucu. Salah satu cucunya adalah Bimo Setiawan Almachzumi alias Bimbim Slank, dikutip dari tirto.id, Jumat, 29 November 2019.
Ceritanya bermula saat dia menikah diam-dia agar beasiswa sekolah tinggi kedokteran di Surabaya miliknya tak putus.
Dia melangsungkan acara pernikahan secara sederhana di Malang pada tanggal 17 November 1934 dengan akad nikah pada pukul satu siang.
Di rumah mempelai perempuan, ia duduk khidmat di depan penghulu Haji Siri dan saksi Haji Muchsin. Beberapa dokumen kelengkapan nikah sudah tersedia.
Ketika akad nikah akan dilaksanakan, penghulu memberi tahu agar ia dengan jelas mengucapkan anrima kula (saya terima) ketika diberi tanda berupa goyangan tangan.
Rupanya, doa yang dibacakan oleh penghulu cukup lama. Goyangan tangan penghulu pun dirasakan Soemarno. Ia pun refleks mengucapkan anrima kula.
Namun, penghulu langsung berhenti berdoa dan berkata dalam bahasa Jawa, mangke rumiyen, dereng (nanti dulu, belum). Akad pun terpaksa diulang.
Penghulu kemudian mengulangi. Soemarno diberi tahu bahwa tandanya adalah goyangan tangan yang lebih keras. Dan akhirnya ia mengucapkannya tepat seperti aba-aba penghulu dengan nyaring dan lantang.