Kejurprov Forki 2019 Ditunda, Perguruan Inkanas Riau: Atlet Berpeluang Tingkatkan Latihan

Kejurprov Forki 2019 Ditunda, Perguruan Inkanas Riau: Atlet Berpeluang Tingkatkan Latihan

26 Maret 2019
Para atlet karate Riau saat berlatih

Para atlet karate Riau saat berlatih

RIAU1.COM - Ditundanya pelaksanaan Kejurprov Forki Riau 2019 di Kota Dumai karena bencana kabut asap, membuat kecewa ratusan karateka di Bumi Lancang Kuning yang sudah mempersiapkan diri untuk mengikuti event tersebut.

Termasuk diantaranya para atlet dari perguruan Institut Karate-Do (Inkanas) Riau yang sudah jauh-jauh hari mempersiapkan para atlet karate terbaiknya untuk mengikuti Kejurprov Forki Riau 2019 yang sekaligus sebagai ajang seleksi Pra PON 2010.

"Saya pribadi sangat menyayangkan hal ini (penundaan kejurprov)," kata Kabid Binpres Perguruan Inkanas Riau, Efridel, Selasa 26 Maret 2019.

Meski sedikit kecewa, Efridel mengungkapkan, ditundanya pelaksanaan kejurprov yang seharusnya digelar tanggal 29 Maret hingga 31 Maret 2019 ini justru memberi peluang kepada para atletnya untuk lebih memaksimalkan kemampuan.

"Dengan diundurnya pelaksanaan kejurprov ini, dapat memberikan peluang kepada para atlet untuk semakin memantapkan diri dan juga memperkuat latihan," sebut Efridel yang juga merupakan Bendahara Umum Pengprov Forki Riau tersebut.

Seperti yang diketahui, Pengprov Forki Riau terpaksa menunda pelaksanaan Kejurprov Forki Riau 2019 yang akan digelar di Kota Dumai akhir bulan Maret 2019 ini karena bencana kabut asap.

Sejatinya, Kejurprov Forki Riau 2019 yang diikuti oleh 800 atlet karateka dari 12 kabupaten/kota se-Riau dan juga 16 perguruan karate di Riau itu, untuk menjaring bibit atlet potensial dari tingkat kadet, junior hingga senior.

Untuk kategori senior, kejurprov ini akan menjadi ajang pembuktian diri para atlet untuk layak dipilih menjadi wakil Riau di ajang kualifikasi PON atau Pra PON 2019 nanti.

Sedangkan untuk kadet dan junior, menjadi peluang untuk meningkatkan pengalaman bertanding dan juga peningkatan prestasi. Untuk yang terbaik akan dipersiapkan menghadapi berbagai kejuaraan.