2 Siswi Baku Hantam di Taman Kota Pekanbaru Ternyata Pelajar SMP dan SMK

2 Siswi Baku Hantam di Taman Kota Pekanbaru Ternyata Pelajar SMP dan SMK

1 Juli 2023
Siswi SMP dan SMK baku hantam di Taman Kota Pekanbaru. Foto: Istimewa.

Siswi SMP dan SMK baku hantam di Taman Kota Pekanbaru. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Dua siswa viral setelah video perkelahiannya di Taman Kota Pekanbaru tersebar di media sosial (medsos) kemarin. Keduanya diketahui siswi SMP Negeri 13 Pekanbaru dan SMK Sulthan Muazzam Syah. 

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru Abdul Jamal, Sabtu (1/7/2023), mengatakan, awalnya ia tak tahu mengenai perkelahian dua siswa di Taman Kota, Jalan Diponegoro, itu. Karena, para pelajar dalam masa libur saat ini. 

"Jadi, saya tidak tahu  pasti kejadiannya. Karena, kami sudah libur pada 24 Juni," ucap Jamal. 

Informasi yang diterima hari ini, kedua siswi telah didamaikan pihak Polresta Pekanbaru. Terungkap, dua siswi ini merupakan pelajar SMP Negeri 13 Pekanbaru dan siswi SMK Sulthan Muazzam Syah. 

"Mereka sudah berdamai di kepolisian. Meski begitu, kami tetap berupaya memanggil orang tua dan anak SMP Negeri 13 itu pada 3 Juli," tegas Jamal. 

Meski, si siswi itu masih dalam masa libur sekolah. Karena, tahun ajaran baru akan dimulai pada 10 Juli. 

"Kami akan memberikan teguran keras. Nanti ada orang Disdik, guru Bimbingan Konseling (BK), dan wakil kepala sekolah bagian kesiswaan," ungkap Jamal. 

Ia mengimbau para pelajar segera membicarakan masalah yang dialaminya, baik dengan guru di sekolah maupun orang tua di rumah. Warga dan pihak lain juga diminta segera melerai perkelahian pelajar seperti ini di luar lingkungan sekolah.