Balita Dicurigai Menderita Gagal Ginjal di Pekanbaru Ternyata Infeksi Pneumonia

Balita Dicurigai Menderita Gagal Ginjal di Pekanbaru Ternyata Infeksi Pneumonia

7 November 2022
Kepala Dinkes Pekanbaru Dokter Zaini Rizaldy. Foto: Surya/Riau1.

Kepala Dinkes Pekanbaru Dokter Zaini Rizaldy. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Dinas Kesehatan (Dinkes) menerima laporan terhadap anak yang dicurigai mengalami gagal ginjal akut atipikal (tidak diketahui penyebabnya). Namun setelah diperiksa, balita berusia 3 tahun ini menderita infeksi pneumonia (paru-paru). 

"Beberapa hari lalu, ada balita berusia tiga tahun yang kami curigai gagal ginjal. Namun setelah diteliti, ternyata adanya infeksi pneumonia, dan tidak atipikal seperti yang tengah mewabah saat ini," kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pekanbaru Dokter Zaini Rizaldy, Senin (7/11/2022). 

Si bayi sudah mendapat perawatan di Rumah Sakit Awal Bros. Penyakit yang diderita si balita bukan karena obat sirop

"Hingga saat ini, kami belum menemukan kasus gagal ginjal akut pada anak atipikal atau akibat obat sirop. Kami bersama BBPOM Pekanbaru juga telah mengeluarkan surat larangan menjual lima jenis obat sirup. Mereka juga melakukan pemantauan di lapangan," jelas Dokter Bob, sapaan akrabnya.