Pasar Murah di Pekanbaru Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Pemilu dan Bulan Puasa

Pasar Murah di Pekanbaru Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Pemilu dan Bulan Puasa

11 Januari 2024
Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun. Foto: Istimewa.

Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Pemko Pekanbaru intensif menggelar pasar murah pada tahun ini. Pasar murah ini guna mengantisipasi kenaikan harga bahan pokok jelang Pemilu dan bulan puasa. 

"Stok bahan pokok di Bulog cukup. Hanya saja, kami ingin memberikan dukungan kepada masyarakat karena harga diprediksi akan naik. Saat ini, harga bahan pokok masih bagus," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun, Kamis (11/1/2024). 

Sementara itu, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru menggelar pasar murah hingga 150 kali sepanjang tahun ini. Pasar murah akan digelar di setiap kelurahan.

"Gerakan pasar murah ini kami gelar yang keempat pada tahun ini. Kami menggelar pasar murah di dua lokasi dalam satu kecamatan," kata Kepala Disperindag Pekanbaru Zulhelmi Arifin, Kamis. 

Pasar murah ini akan terus digelar hingga 150 kali atau 300 lokasi sepanjang tahun ini. Sepanjang tahun lalu, pasar murah digelar hingga 26 kali atau 52 lokasi.