Kampung Dayun Siak Diwacanakan Jadi Kampung Sentra Kambing, BAZNas Kucurkan Rp 1,7 Miliar

Kampung Dayun Siak Diwacanakan Jadi Kampung Sentra Kambing, BAZNas Kucurkan Rp 1,7 Miliar

19 Maret 2021
ilustrasi sentra peternakan sapi bali

ilustrasi sentra peternakan sapi bali

RIAU1.COM -Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Siak mulai menggiatkan program sentra ternak untuk tiga kecamatan di Kabupaten berjuluk Negeri Istana Matahari dari Timur.

Tiga Kecamatan itu adalah Kecamatan Dayun, Lubuk Dalam dan Kerinci Kanan. Ketiga Kecamatan itu dipilih sebagai tempat pemberdayaan ternak usai dilakukan Studi Kelayakan Wilayah (SKW).

Tak main-main, BAZNas menyiapkan dana mencapai Rp 1,7 Miliar  yang bersumber dari Lembaga Pemberdayaan Peternak Mustahik (LPPM) BAZNAS RI, BAZNAS Riau dan BAZNAS Siak untuk mensukseskan program tersebut.


"Sudah ada 800 hewan ternak yakni sapi dan kambing yang telah tersebar. Semuanya (ternak) diberikan kepada peternak mustahik secara kelompok di tiga Kecamatan itu," kata Ketua Baznas Kabupaten Siak, Abdul Rasyid Pua Upa, Kamis 18 Maret 2021.

Disampaikannya, untuk Kecamatan Dayun akan difokuskan pengembangbiakan hewan ternak kambing, sedangkan Kecamatan Lubuk Dalam dan Kerinci Kanan akan difokuskan untuk pengembang biakan hewan ternak sapi dengan jenis sapi bali.

"Kampung Dayun di Kecamatan Dayun rencananya akan dijadikan desa 'kambing". Sementara Desa Empang Baru Kecamatan Lubuk Dalam ditargetkan menjadi percontohan budidaya sapi bali," terangnya. 


Program pengembangbiakan ternak ini lanjutnya menjelaskan, akan memadukan konsep pembibitan ternak dan penggemukan ternak dengan pemberdayaan masyarakat lokal. Konsep pemberdayaan itu meliputi pendampingan yang diawasi langsung oleh Balai Ternak BAZNAS Republik Indonesia.

Sementara, model yang diterapkan rencananya adalah pemberdayaan ekonomi masyarakat dengan memberikan aset produktif berupa hewan ternak untuk dikelola dan dikembangan secara berkelanjutan.

"Maka, untuk itu Baznas Kabupaten Siak mengharapkan agar program ini dapat berjalan lancar sehingga nantinya dapat memenuhi kebutuhan ekonomi masyarakat terutama masyarakat dari golongan yang tidak mampu," sebutnya. 

Diharapkan pengembangan Balai Ternak BAZNAS Siak ini akan menjadi salah satu sentra ternak di wilayah Riau, pusat literasi, dan akan menjadi pengembangan usaha peternakan.