Bantuan Terkumpul dari Donatur, Syahrudin Warga Desa Teluk Latak Kini Miliki Rumah Layak Huni

Bantuan Terkumpul dari Donatur, Syahrudin Warga Desa Teluk Latak Kini Miliki Rumah Layak Huni

6 Januari 2022
Penyerahan kunci rumah usai direhab

Penyerahan kunci rumah usai direhab

RIAU1.COM - Usai direhab, Tim relawan peduli sosial kabupaten Bengkalis, Kamis 6 Januari 2022 menyerahkan kunci rumah milik Syahrudin (65) warga desa Teluk Latak, Kecamatan Bengkalis.

Penyerahan kunci rumah tersebut, disaksikan langsung petugas TNI, Polri serta pihak pemerintahan desa teluk latak dan tim relawan peduli sosial Kabupaten Bengkalis.

Adapun besar rumah yang dibangun tim relawan peduli sosial tersebut berukuran 3x4. Dam untuk fasilitas dalam juga dilengkapi dengan tempat tidur listrik kamar mandi dan WC. Dirumah itu, Syahrudin harga tinggal sendirian.

Ketua Relawan Peduli Sosial Bengkalis, Supendi menyampaikan bahwa saat penyerahan disaksikan langsung masyarakat setempat, pemerintahan desa, TNI dan Polri yang turut membantu pembangunan rumah Syahrudin. 

"Bahwa pembangunan rumah ini dibantu oleh ratusan donatur mulai dari Rp 10.000 hingga 150.000 perorang. Kami mengucapkan terimakasih kepada donatur yang sudah berpartisipasi dalam pembangunan rumah pak Syahrudin ini hingga selesai," kata Syahrudin.

Kemudian menurutnya, dan berharap kepada Syahrudin (65) bisa nyaman tinggal di rumah barunya dan menikmati sisa-sisa hari tuanya.

Sementara Kapolsek Bengkalis, AKP Syeh Hidayatullah mengungkapkan bahwa, setelah pihak kepolisian mendapat informasi dari media sosial bahwa rumah Syahrudin tidak layak dihuni langsung turun kelapangan.

"Kami bekerja sama-sama relawan Peduli Sosial dan teman-teman organisasi media di Bengkalis dan PWI Bengkalis dengan bersama-sama mengecek lokasi ternyata itu benar, tinggal kami melakukan upaya untuk membuat bagaimana rumah bapak ini menjadi layak huni," ujar dia.

"Untuk itu kami bekerjasama dengan relawan, kami membentuk menggalang dana kemudian dilakukan pembangunan rumah yang seperti sekarang ini dengan fasilitas listrik dan kamar mandi juga berada di dalam. Semoga Pak Syahrudin nyaman tinggal di rumah barunya, sehingga sampai akhirnya nanti," sebut Kapolsek lagi.

Kemudian Danramil 01/Bengkalis Kapten inf Isnanu menyampaikan terima kasih kepada relawan Peduli sosial yang telah memberikan donasinya kepada saudara-saudara kita yang sangat membutuhkan seperti saat ini. 

"Kami dari TNI,Polri pemerintah Desa mendukung dan mensupport kegiatan dilakukan oleh relawan Peduli sosial Bengkalis mudah-mudahan apa yang dilakukan akan senantiasa mendapatkan berkah dan rahmat dari Tuhan yang mahakuasa. Kita dari TNI Polri dan pemerintah terutama Pemerintah desa untuk selalu men-support kegiatan yang sangat positif dan mudah-mudahan kegiatan ini akan memberikan inspirasi kepada saudara-saudara kita untuk dapat berbagi meringankan saudara-saudara yang lain," tutur Kapt Arh Isnanu.

Sementara Kepala Desa teluk latak diwakili Sekdes mengucapkan terimakasih kepada tim relawan peduli sosial Bengkalis atas bantuannya kepada warganya tersebut.

"Saya mewakili kepala desa sekaligus masyarakat desa teluk latak ucapkan ribuan terimakasih sebanyak-banyaknya kepada relawan Peduli Sosial, TNI Polri dan para donatur," tutur dia.*