Pemko Dumai Dapat Apresiasi Khusus dari Mendagri, Ini Prestasinya

Pemko Dumai Dapat Apresiasi Khusus dari Mendagri, Ini Prestasinya

12 Januari 2023
Rakor virtual Pemko Dumai

Rakor virtual Pemko Dumai

RIAU1.COM - Karena telah 100 persen memberikan laporan harian pelaksanaan 9 langkah pengendalian inflasi daerah, Pemerintah Kota Dumai mendapatkan apresiasi dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian.

Apresiasi tersebut disampaikan Mendagri saat memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Daerah, dari Gedung Sasana Bhakti Praja (SBP) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Jakarta belum lama ini.

Wali Kota Dumai dalam hal ini diwakili Sekretaris Daerah Kota Dumai, H. Indra Gunawan, turut hadir dalam rakor secara virtual, didampingi Staf Ahli Bidang Pembangunan Informasi, Teknologi, Ekonomi, dan Keuangan, H. Afrilagan.

Disampaikan Tito, Kemendagri melalui Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) telah merinci ada 19 Pemda yang telah 100 persen memberikan laporan harian pelaksanaan 9 langkah pengendalian inflasi daerah. Dumai salah satunya.

“Ini yang 100 persen laporan terus, 19 Pemda. Saya terima kasih banyak mulai dari Kabupaten Aceh Barat, Kabupaten Balangan, Kabupaten Batang, Demak, Kebumen, Kabupaten Kotawaringin Barat, Lamongan, Lampung Utara, Pamekasan, Pangandaran, Pesisir Barat, Pidie, Semarang, Tasikmalaya, Tebo, Kota Surakarta, Kota Batam, Kota Dumai dan Kota Surabaya, ini laporannya bagus terus dan konsisten,” ucapnya saat memimpin rakor.

Menanggapi apresiasi dari Mendagri, Sekdako Dumai, H. Indra Gunawan merasa bersyukur seraya mengucapkan terima kasih kepada Mendagri.

“Alhamdulillah, atas nama Pemko Dumai kami ucapkan terima kasih atas apresiasi tersebut dari Mendagri," ungkapnya.

Menurut Indra Gunawan, itu semua berkat ikhtiar seluruh stakeholder terkait khususnya Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Dumai yang terus berupaya semaksimal mungkin mengendalikan inflasi.

"Sebenarnya bukan apresiasi itu yang menjadi fokus kami bekerja. Tetapi, bagaimana laporan yang kami hasilkan tetap baik dan konsisten serta terus melakukan langkah langkah strategis dan prioritas melalui perangkat daerah yg terkait, dalam rangka menekan inflasi di Indonesia khususnya Kota Dumai,” tutur dia.*