Giat Milad FKIP UIR, 1.000 Pohon Ditanam di Desa Empat Balai Kampar

Giat Milad FKIP UIR, 1.000 Pohon Ditanam di Desa Empat Balai Kampar

28 Mei 2023
Giat Penanaman Pohin di Desa Empat Balai

Giat Penanaman Pohin di Desa Empat Balai

RIAU1.COM - Penanaman pohon buah simbol dimulainya kegiatan Penanaman 1000 Pohon, Sabtu, 27 Mei 2023 di Desa Empat Balai, Kecamatan Kuok Kabupaten Kampar, Riau dilakukan Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Islam Riau, Dr Miranti Eka Putri.

Penanaman 1.000 Pohon ini merupakan rangkaian acara Milad ke-41 FKIP UIR. "Hari ini kami menanam pohon buah di Desa Empat Balai yang merupakan desa binaan FKIP UIR," ujar Miranti. 

Kemudian Dekan FKIP mengungkapkan, seribu bibit pohon buah yang ditanam berasal dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Riau. Ia berharap bibit pohon dapat tumbuh baik dan mendukung program Desa Empat Balai menuju desa wisata. 

"Semoga wisata di desa ini bisa berkembang baik. Dan bibit pohon yang ditanam ini bisa mendukung program agrowisata Desa Empat Balai," ucapnya. 

Penanaman pohon diikuti oleh perangkat desa Empat Balai. Kepala Desa Empat Balai Abdi Syukri ST mengucapkan terima kasih kepada Dekan FKIP UIR dan jajarannya yang telah memilih Desa Empat Balai sebagai lokasi penanaman seribu pohon. 

"InsyaAllah tanaman seribu pohon ini akan kami jaga dengan sebaik mungkin. Dengan semaksimal mungkin. Sesuai dengan visi misi kami bahwasannya kami akan menjadikan Desa Empat Balai ini sebagai desa wisata, dan salah satunya yaitu agrowisata," kata Abdi.*