Sekda Kampar Perjelas Tujuan Program Gerakan Peduli Tetangga

Sekda Kampar Perjelas Tujuan Program Gerakan Peduli Tetangga

29 Maret 2023
Sekda Kampar, Azwan saat safari ramadhan

Sekda Kampar, Azwan saat safari ramadhan

RIAU1.COM - Pj Sekda Kampar Ir Azwam menggelar Safari Ramadhan 1444 H di Desa Sibiruang,Selasa (28/3/2023). 

Pada kesempatan tgersebut, Azwan mengingatkan agar kita semua untuk menjaga rumah ibadah dan meningkatkan ketaqwaan kita kepda Allah SWT. 

Sementara itu kegiatan safari Ramadhan 1444 Hijriah/2023 Masehi tahun ini, disebut Sekda merupakan salah satu upaya Pemerintah untuk meningkatkan syiar agama dan mempererat hubungan silahturahmi antara Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Kampar. 

"Selain bersilahturahmi dan menebarkan syiar Islam, kami juga akan menyampaikan berbagai visi dan misi program pembangunan sebagai upaya Pemerintah untuk bersosialisasi dalam rangka meningkatkan kesejahteraan khususnya pengentasan kemiskinan dan peningkatan ekonomi masyarakat di Kabupaten Kampar di bawah kepemimpinan Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol,"ujarnya. 

Pemerintah Kabupaten Kampar, sambung dia, terus berupaya agar pembangunan disegala sektor mampu bangkit dan dirasakan oleh masyarakat. 

"Dengan kebersamaan Kampar bisa bangkit dari berbagai persoalan yang ada. Kepedulian masyarakat harus kita tingkatkan sesuai dengan program yang baru saja diluncurkan oleh Pemkab Kampar yaitu Gerakan Masyarakat Peduli Tetangga, dimana ketika tetangga kesusahan maka harus membantunya sehingga tidak ada lagi tetangga yang kekurangan dan dengan program ini mampu mengurangi kemiskinan ektrem di Kabupaten Kampar," papar dia.*