Kerja Sama Dijalin Pemkab Bengkalis dengan IPB, Pendidikan hingga Pelatihan

Kerja Sama Dijalin Pemkab Bengkalis dengan IPB, Pendidikan hingga Pelatihan

19 Januari 2023
Bupati Bengkalis, Kasmarni bersama Rektor IPB Arif Satria

Bupati Bengkalis, Kasmarni bersama Rektor IPB Arif Satria

RIAU1.COM - Sebagai upaya meningkatkan kolaborasi membangun desa, Pemerintah Kabupaten Bengkalis jalin kerjasama atau nota kesepahaman Memorandum of Understanding (MoU) dengan Institut Pertanian Bogor (IPB), Rabu, 18 Januari 2023 di Kampus IPB, Bogor Jawa Barat. 

Adapun maksud dengan menjalin MoU yakni untuk meningkatkan Kerjasama di Bidang Pendidikan, Penelitian, Pelatihan, Penerapan Inovasi, Penyediaan Tenaga Ahli, dan Pengabdian Kepada Masyarakat antara Institut Pertanian Bogor dan Pemerintah Kabupaten Bengkalis. 

MoU dilakukan langsung oleh Bupati Bengkalis Kasmarni dan Rektor IPB Arif Satria disaksikan langsung oleh rektor yang akan menjalin kerjasama dengan IPB. Bupati Bengkalis Kasmarni mengucapkan selamat dan tahniah kepada rektor IPB Arif Satria yang baru dilantik hari ini dan terimakasih kepada IPB yang telah mengagendakan MoU ini semoga hubungan kekeluargaan dengan Pemerintah Kabupaten semakin erat. 

"Kami siap untuk bekerjasama dengan Universitas yang berada di seluruh Indonesia dalam penguatan dan pembangunan Kabupaten Bengkalis dimasa yang akan datang," kata Bupati Kasmarni

Lalu Kasmarni menambahkan, Kabupaten Bengkalis untuk kondisi pertanian Kabupaten Bengkalis memiliki sejumlah perkebunan sawit dan karet. Melalui momentum ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dan dapat menciptakan inovasi dan teknologi yang terbaru. 

"Disamping itu juga Kabupaten Bengkalis memiliki minyak bumi yang bisa dimanfaatkan sehingga masyarakat betul-betul dapat merasakan potensi alam yang dapat dipertimbangkan," tutur dia.*