Menderita Tumor Ganas, Dinsos Pekanbaru Larikan Orang Terlantar ke Rumah Sakit

Menderita Tumor Ganas, Dinsos Pekanbaru Larikan Orang Terlantar ke Rumah Sakit

11 Oktober 2022
Amir Husin, staf Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Pekanbaru menjenguk orang terlantar menderita tumor ganas di RSUD Arifin Achmad. Foto: Istimewa.

Amir Husin, staf Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Pekanbaru menjenguk orang terlantar menderita tumor ganas di RSUD Arifin Achmad. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pekanbaru melarikan orang terlantar ke rumah sakit sekitar September 2022 lalu. Orang terlantar ini menderita tumor ganas. 

"Kami terus berupaya maksimal dalam memberikan layanan kepada masyarakat, terutama bagi orang terlantar. Kami melarikan orang terlantar yang menderita tumor ganas ke rumah sakit," kata Amir Husin, staf Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Pekanbaru, Senin (10/10/2022).

Orang terlantar ini akan dioperasi kembali dalam pekan ini. Diharapkan, orang terlantar bisa sembuh dari penyakitnya.

Sementara itu, Kepala Dinsos Pekanbaru Idrus mengajak seluruh jajarannya untuk dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat yang membutuhkan pertolongan. Orang terlantar ini harus diberikan semangat agar sembuh dari tumor. 

"Mari bersama doakan saudara kita agar tetap semangat dan berjuang untuk sembuh seperti sediakala," ujarnya.