Dinas PUPR Pekanbaru Tambal Sulam 178 Lubang di 18 Ruas Jalan

Dinas PUPR Pekanbaru Tambal Sulam 178 Lubang di 18 Ruas Jalan

14 April 2024
Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Edward Riansyah. Foto: Surya/Riau1.

Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Edward Riansyah. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru menambal telah menambal sulam 18 ruas jalan sejak Januari hingga 26 Februari 2024. Sebanyak 178 lubang jalan telah diperbaiki.

Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Edward Riansyah, Minggu (14/4/2024), mengatakan, Bidang Bina Marga telah melakukan penambalan lubang jalan di delapan kecamatan. Penambalan dilakukan di 18 ruas jalan.

Pada bulan Januari, 15 ruas jalan ditambal sulam. Rinciannya, Jalan Sekolah, Kecamatan Rumbai, sebanyak 18 titik.

Jalan Kartini, Pekanbaru Kota, 2 titik. Jalan Rajawali, Sukajadi, 5 titik.

Di Kecamatan Bukitraya, ada delapan ruas jalan yang ditambal sulam. Rinciannya, Jalan Datuk Setia Maharaja 7 titik.

Jalan Rawamangun 4 titik. Jalan Anggrek 3 titik.

Jalan Ampi 1 titik. Jalan Embun Pagi 2 titik.

Jalan Merak 6 titik. Jalan Lumba-Lumba 1 titik. Jalan Rindang 6 titik.

Di Kecamatan Payung Sekaki, tiga ruas jalan ditambal sulam. Rinciannya, Jalan Fajar 10 titik.

Jalan Tamtama 9 titik dan Jalan Siak 15 titik. Di Kecamatan Binawidya, Jalan Lobak 9 titik.

Proses tambal sulam jalan dilanjutkan para Februari. Di Kecamatan Marpoyan Damai, dua jalan ditambal sulam.

Rinciannya, Jalan Belimbing 73 titik dan Jalan Paus 1 titik. Terakhir, Jalan Cemara Gading 6 titik di Kecamatan Binawidya.

"Dalam dua bulan itu, kami telah menambal 178 lubang jalan," ungkap Edu, sapaan akrabnya.