Pemko Pekanbaru Teken Surat Pernyataan Kerja Sama dengan Pemerintah Kawasaki Jepang

Pemko Pekanbaru Teken Surat Pernyataan Kerja Sama dengan Pemerintah Kawasaki Jepang

9 Februari 2023
Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun menandatangani letter of intent terkait Zero Carbon City dengan Associate Manager Department Promosi Inovasi Biro Perekonomian dan Tenaga Kerja Kota Kawasaki Hisayuki Yonemura di Hotel Grand Jatra, Kamis (9/2/2023). Foto: Istimewa.

Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun menandatangani letter of intent terkait Zero Carbon City dengan Associate Manager Department Promosi Inovasi Biro Perekonomian dan Tenaga Kerja Kota Kawasaki Hisayuki Yonemura di Hotel Grand Jatra, Kamis (9/2/2023). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Pemko Pekanbaru menandatangani surat pernyataan kerja sama dengan Pemerintah Kawasaki, Jepang di Hotel Grand Jatra, Kamis (9/2/2023). Kerja sama yang akan disepakati ini terkait penggunaan energi terbaru dan mewujudkan nol emisi karbon.

"Kerja sama ini meliputi berbagai bidang, salah satunya mewujudkan Zero Carbon City. Ada juga kerja sama pengembangan transportasi ramah lingkungan," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun penandatangan letter of intent. 

Kerja sama ini juga dalam upaya membangun pembangkit energi terbarukan. Kerja ini juga menyangkut optimalisasi penggunaan energi.

"Bila semua terwujud, tentu bisa berdampak bagi masyarakat dalam mengurangi efek rumah kaca," ujar Muflihun. 

Kerja sama ini diharapkan membuat kedua kota bisa saling bersinergi. Diharapkan, kesepakatan ini bisa terealisasi serta menciptakan kota dengan nol emisi karbon. 

"Kami ingin menekan pencemaran lingkungan, walau sektor energi sangat penting. Tapi, pemerintah sudah menyusun road map (rencana jangka panjang) dalam mewujudkan nol emisi karbon," ujarnya.

Sementara itu, Associate Manager Department Promosi Inovasi Biro Perekonomian dan Tenaga Kerja Kota Kawasaki Hisayuki Yonemura mengatakan, penandatangan letter of intent ini sebagai awal komitmen kerja sama dengan Pekanbaru. Penandatangan ini adalah tindak lanjut kunjungan tiga tahun lalu ke Kota Pekanbaru.

"Kami punya strategis dalam menuju masyarakat nol karbon. Kami telah mempromosikannya dengan berbagai lembaga di Kawasaki," ungkapnya.