Pj Wali Kota Pekanbaru Pastikan Belum Ada PNS 'Nyaleg'

Pj Wali Kota Pekanbaru Pastikan Belum Ada PNS 'Nyaleg'

28 September 2023
Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun. Foto: Surya/Riau1.

Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Para pegawai negeri sipil (PNS) Pemko Pekanbaru belum terlihat mencalonkan diri sebagai anggota legislatif. Padahal, kesempatan mencalon diri masih ada karena calon legislatif (caleg) masih dalam Daftar Calon Sementara (DCS) saat ini. 

"Sampai saat ini, saya belum mendapat laporan soal PNS yang maju jadi caleg," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun, Kamis (28/9/2023).

Jika memang ada PNS ingin menjadi caleg, maka diwajibkan untuk mundur dari jabatannya. Hal itu sudah diatur dalam undang-undang. 

"Kalau untuk maju caleg itu memang harus mundur sebagi PNS, kecuali sudah pensiun. Kalau untuk istri atau suami PNS tak ada pengaruhnya," ucap Muflihun.