Riau Bhayangkara Run Kukuhkan Pekanbaru sebagai Kota Event Bertaraf Internasional

13 Juli 2025
Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho. Foto: Istimewa.

Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Gelaran Riau Bhayangkara Run sukses menyedot perhatian publik. Kegiatan yang ditaja oleh Polda Riau ini tidak hanya berhasil menarik ribuan peserta dari dalam dan luar negeri, tetapi juga semakin menegaskan posisi Kota Pekanbaru sebagai pusat penyelenggaraan acara berskala besar, atau yang kini dikenal sebagai kota event.

Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, Minggu (13/7/2025), turut ambil bagian dalam kategori lari 5K dan berhasil mencapai garis finis dalam waktu 37 menit. Ia menyampaikan kebanggaannya atas antusiasme luar biasa dari peserta serta kesuksesan penyelenggaraan acara.

“Kota Pekanbaru memang layak disebut kota event. Acara yang digelar di sini selalu berskala besar, termasuk hari ini yang jangkauannya bahkan sudah mencapai tingkat internasional,” katanya.

Kehadiran peserta dari berbagai daerah dan negara menjadi bukti bahwa Riau Bhayangkara Run bukan sekadar ajang olahraga biasa. Beberapa bendera negara asing yang dikibarkan di halaman Mapolda Riau menjadi simbol kuat atas daya tarik acara ini di mata dunia.

“Ini bukan hanya olahraga. Tetapi, ini ajang yang membuktikan bahwa Pekanbaru mampu menjadi tuan rumah kegiatan bertaraf global,” sebut Agung.