Personel Polsek Teluk Meranti Dampingi Bupati Pelalawan Serahkan Bantuan Mobil Ambulans ke Poskesdes

Personel Polsek Teluk Meranti Dampingi Bupati Pelalawan Serahkan Bantuan Mobil Ambulans ke Poskesdes

4 November 2020
Bupati Pelalawan Harris menyerahkan bantuan ambulans ke perwakilan Poskesdes di Kelurahan Teluk Meranti, Rabu (4/11/2020). Foto: Istimewa.

Bupati Pelalawan Harris menyerahkan bantuan ambulans ke perwakilan Poskesdes di Kelurahan Teluk Meranti, Rabu (4/11/2020). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Polsek Teluk Meranti mendampingi Bupati Pelalawan M Harris melaksanakan kunjungan kerja di Kelurahan Teluk Meranti, Rabu (4/11/2020). Kegiatan ini dalam rangka peresmian Musala Khaluat Hidayatul Mukmin, penyerahan 1 unit mobil ambulans dari PT RAPP dan penyerahan 9 unit dua sepeda motor Poskesdes.

Personel Polsek Teluk Meranti Bripka Handayanto Simanjuntak mengatakan, kegiatan Bupati Pelalawan M Harris dalam rangka peresmian Rumah Suluk. Di samping itu, bupati juga menyerahkan bantuan satu unit mobil ambulans, dan sembilan sepeda motor dinas untuk bidan desa.

"Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Bupati Pelalawan M Harris disaksikan Camat Teluk Meranti, Kapolsek Teluk Meranti yang diwakili oleh Kanit Binmas Polsek Teluk Meranti serta seluruh para tamu undangan yang hadir," ungkapnya.

Kegiatan tersebut juga dihadiri Lurah Teluk Meranti, Kepala Puskesmas Teluk Meranti, staf Camat Teluk Meranti, staf Kepala Puskesmas Teluk Meranti, staf Lurah Teluk Meranti, bidan desa, staf Camat Teluk Meranti, staf Lurah Teluk Meranti, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda, kepala lingkungan 1, dan ketua RT/RW, serta masyarakat Teluk Meranti.