Tingkat Kesembuhan Pasien Covid-19 di Riau Tertinggi di Indonesia

Tingkat Kesembuhan Pasien Covid-19 di Riau Tertinggi di Indonesia

11 Juni 2020
Ilustrasi (net)

Ilustrasi (net)

RIAU1.COM - Jika sebelumnya provinsi Riau menempati urutan kedua persentase tingkat kesembuhan tertinggi Covid-19, Rabu 20 Juni 2020 bumi Lancang Kuning menjadi yang tertinggi pertama tingkat kesembuhan di Indonesia.

Adapun persentase kesembuhan pasien di Riau mencapai 89,17 persen. Yang mana berada diatas provinsi Nangroe Aceh Darussalam yang mencapai 81,82 persen. 

Kemudian menyusul provinsi Kalimantan Utara di bawah 80 persen. Begitu juga provinsi Jogjakarta dan provinsi Lampung yang berada pada peringkat empat dan lima tertinggi.

Sementara tingkat kesembuhan terendah ditempati provinsi Papua yang berada di bawah 10 persen. Dan yang terendah kedua ditempati provinsi Kalimantan Selatan yang juga berada di bawah 10 persen tingkat kesembuhannya.

Untuk diketahui, jumlah kasus positif Covid-19 di Riau hingga Rabu 10 Juni mencapai 120 kasus. Yang mana pasien yang sudah sembuh berjumlah 107 orang, meninggal 6, dan masih dirawat tinggal 7 orang.