Pertemuan Gubri Syamsuar dengan IDI Singgung Rumah Sakit Vertikal

Pertemuan Gubri Syamsuar dengan IDI Singgung Rumah Sakit Vertikal

3 Mei 2023
Pertemuan Gubri Syamsuar dengan pengurus IDI Riau

Pertemuan Gubri Syamsuar dengan pengurus IDI Riau

RIAU1.COM - Audiensi dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Provinsi Riau diterima Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar.

Ketua IDI Riau dr Marhan Efendi MH (Kes), mengatakan, kunjungan jajarannya bertemu orang nomor satu di Riau itu untuk membahas tentang pelantikan IDI wilayah Riau masa periode 2023-2026.

"Pertemuan ini memperkenalkan kepengurusan IDI wilayah Riau yang baru, dan terus mengundang Pak Gubernur untuk bisa ikut dalam pelantikan kami pada tanggal 14 mai mendatang,” katanya.

Dijelaskan dia, pada pertemuan tersebut, Gubri Syamsuar membahas terkait bidang kesehatan masyarakat Riau dan kontribusi IDI terhadap rumah sakit pemerintah.

“Tadi kami juga membahas tentang kesehatan di Riau. Kami menjelaskan kontribusi IDI untuk rumah sakit pemerintah serta vertikal. Di mana saat ini akan ada rumah sakit otak dan jantung, itu mungkin nanti kita akan mapping berapa jumlah tenaga yang akan di serahkan,” jelasnya.

Dia menambahkan, harapan ke depannya tentu sebagai mitra pemerintah, pihak IDI Riau ingin memberikan kontribusi yang lebih kepada masyarakat. Selain itu, juga memanfaatkan dengan baik potensi dokter-dokter asli kelahiran Bumi Lancang Kuning.

“Kami inikan mitra dari pemerintah, ke depannya kerja sama semoga berlanjut. Mudah-mudahan kita akrab selalu dan masyarakat puas dengan pelayanan kita,” harapnya.

Sementara itu, Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar menyambut baik kehadiran pihak IDI Riau dengan penguru baru ini. Menurutnya dengan mitra pemerintah tersebut sudah tidak diragukan lagi dalam bidang kesehatan.

“Saya menyambut baik kepengurusan baru ini, karena apa yang telah di buat pak Zul ketua pengurus IDI Riau yang lama itu sudah baik. Semoga kedepannya bisa saling membantu, apalagi kalau nanti rumah sakit vertikal dari Pak Presiden kemarin selesai dibangun saya harap IDI Riau bisa berkontribusi di dalamnya.” demikian Gubri Syamsuar.*