MTQ Rohul: Rokan IV Koto Juara Umum, Juara 1 Hafalan 30 Juz Umrah Gratis

MTQ Rohul: Rokan IV Koto Juara Umum, Juara 1 Hafalan 30 Juz Umrah Gratis

3 Maret 2024
Penutupan MTQ Kabupaten Rokan Hulu

Penutupan MTQ Kabupaten Rokan Hulu

RIAU1.COM - Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke 24 tingkat Kabupaten Rokan Hulu(Rohul) ditutup Bupati H. Sukiman usai menyerahkan piala bergilir juara umum kepada Kecamatan Rokan IV Koto akhir pekan ini.

Menurut bupati H.Sukiman, MTQ bukan sekadar ajang perlombaan, namun lebih dari itu, MTQ merupakan wadah untuk mengokohkan hubungan kita dengan Al-Qur’an, petunjuk yang agung bagi umat manusia.

"Melalui lantunan ayat-ayatNya yang merdu, kita menghidupkan kembali semangat kebersamaan dan kecintaan kepada kitab suci Al-Qur'an," kata Sukiman.

Melalui perhelatan MTQ ke-24 tingkat Kabupaten tahun 2024 ini, bupati berharap dapat menumbuhkan spirit dan energi bagi seluruh lapisan masyarakat sehingga mampu menjadikan Al-Quran sebagai pedoman utama dalam kehidupan.

"Mari kita jadikan MTQ ini sebagai pemicu semangat untuk terus memperdalam pemahaman dan pengamalan Al-Qur’an dalam kehidupan, jadikanlah Al-Qur’an sebagai penuntun hidup, sehingga kita menjadi umat yang bertaqwa," tutur dia.

"Tahniah kepada para pemenang yang telah menorehkan prestasi gemilang dalam MTQ ke-24 ini. Keberhasilan ini mencerminkan dedikasi, kerja keras, dan ketekunan dalam mempelajari serta melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur'an," ungkap Bupati.

Sementara itu, Wakil Bupati, H Indra Gunawan menepati janjinya dengan menyerahkan hadiah kepada pemenang juara 1 Hafalan 30 Juz yang diperoleh oleh Muhammad Nabil As-Syaqidari Rokan IV Koto dan Sarah Balqis Lainatus Sifa dari Tambusai berupa umrah gratis.*