Bupati HM Wardan Berharap HPN 2023 Momentum Perbaikan Perkelapaan di Inhil

Bupati HM Wardan Berharap HPN 2023 Momentum Perbaikan Perkelapaan di Inhil

5 April 2023
Bupati Inhil, HM Wardan pimpin rapat persiapan peringatan HPN di Inhil

Bupati Inhil, HM Wardan pimpin rapat persiapan peringatan HPN di Inhil

RIAU1.COM - Persiapan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tingkat provinsi Riau tahun 2023 terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil).

Bupati Inhil HM Wardan mengatakan HPN merupakan helat besar dan merupakan amanah dari PWI Riau yang menunjuk Inhil untuk menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan HPN tahun 2023.

"Ini merupakan kegiatan kedua kalinya, dimana sebelumnya pada tahun 2014 yang lalu pada awal kepemimpinan saya, juga menyelenggarakan perhelatan yang sama  bertemakan kelapa dengan tujuan memperkenalkan Inhil sebagai penghasil kepala terluas di dunia, dengan puncaknya Inhil ditunjuk sebagai tuan rumah hari kelapa sedunia yang berhasil mendatangkan 12 negara ke kabupaten Indragiri Hilir," kata HM Wardan.

Dengan ditunjuknya Inhil sebagai tuan rumah HPN tingkat provinsi Riau, sebut dia, merupakan momen bagi kabupaten Indragiri Hilir kembali memperkenalkan kelapa Dimata dunia.

Loading...

"Salah satu kegiatan HPN nantinya yakni adanya temu bisnis dengan berbagai pengusaha, diharapkan dengan adanya temu bisnis kita dapat mempersiapkan data real untuk di ekspose didepan para pebisnis" ujar HM Wardan.

Sebagai Informasi puncak perhelatan Hari Pers Nasional (HPN) tingkat provinsi Riau tahun 2023 akan diselenggarakan pada tanggal 24-28 mei 2023.*