Penyerahan RLH untuk masyarakat Salo
RIAU1.COM - Bupati Kampar H. Ahmad Yuzar meresmikan rumah layak huni bagi masyarakat tidak mampu melalui bantuan dari Program Baznas Provinsi Riau dan Baznas Kabupaten Kampar, di Desa Ganting Damai, Kecamatan Salo.
Bantuan layak huni ini merupakan bantuan dari program Baznas Provinsi Riau sebanyak 8 unit rumah dan dari Baznas Kabupaten Kampar sebanyak 5 unit rumah, dan rehab Baznas Provinsi Riau sebanyak 7 rumah dan Baznas Kabupaten Kampar sebanyak 4 rumah direhab.
Bupati Kampar H. Ahmad Yuzar mengucapkan terima kasih kepada Baznas Provinsi Riau dan Baznas Kampar atas perhatian yang diberikan kepada masyarakat di Desa Ganting Damai, Kecamatan Salo.
“Tahun 2026 insyaAllah Pemerintah Kabupaten Kampar kembali dialokasikan agar dapat menjangkau lebih banyak masyarakat," kata dia.
Lalu dia juga terus berkomitmen dan memastikan bantuan tersebut tepat sasaran sehingga manfaatnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat yang membutuhkan.
"Sinergitas program inilah yang harus terus kita jaga dan bangun sebagai bentuk hadirnya pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan di tengah-tengah masyarakat" ujar Bupati Kampar.
Untuk itu, sambung dia, program Rumah Layak Huni ini sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
"Ini adalah bukti bahwa dana zakat, infak, dan sedekah yang dikelola Baznas benar-benar disalurkan tepat sasaran dan memberikan dampak langsung bagi kesejahteraan Masyarakat,”tutur bupati.
Sementara itu Ketua Baznas Provinsi Riau H. Masriadi menyebutkan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat yang kurang mampu, sehingga mereka dapat memiliki tempat tinggal yang layak huni.
“Di tahun ini Kabupaten Kampar yang banyak mendapatkan Rumah Layak Huni dan rehab dari Baznas Provinsi Riau, Alhamdulillah," tuturnya.
Ia juga mengucapkan terimakasih kepada Bupati Kampar H. Ahmad Yuzar yang telah hadir pada acara meresmikan Rumah Layak Huni dari Baznas Provinsi dan Baznas Kampar.*