Pemkab Kampar Bantu Peralatan Usaha untuk 188 Pelaku UMK Binaan

27 November 2025
Penyaluran bantuan untuk UMKK Kampar

Penyaluran bantuan untuk UMKK Kampar

RIAU1.COM - Wakil Bupati (Wabup) Kampar Dr Misharti didampingi Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMK Kabupaten Kampar Drs. Dendi Zulhairi menyerahkan bantuan peralatan usaha bagi pelaku Usaha Mikro Kecil (UMK) binaan, Rabu (26/11/2025).

Wakil Bupati Kampar menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Kampar terus berkomitmen dalam mendorong pengembangan sektor UMK sebagai salah satu pilar penting penggerak ekonomi kerakyatan.

“Melalui Dinas Koperasi dan UMK, hari ini kita membagikan peralatan usaha sebanyak 188 unit untuk pelaku UMKM binaan. Kami berharap peralatan ini dapat membantu meningkatkan produktivitas dan menambah pendapatan keluarga,” kata Misharti.

Wabup juga mengingatkan kepada seluruh penerima bantuan agar menjaga serta memanfaatkan peralatan tersebut dengan sebaik-baiknya.

“Jaga peralatan dan gunakan dengan benar untuk pengembangan usaha. Kami berharap bantuan ini mampu membangkitkan ekonomi masyarakat dan pelaku usaha terus meningkatkan mutu dan jumlah produksi,” ujar dia.

Sementara itu, Kadis Perdagkop dan UMK Kabupaten Kampar Drs. Dendi Zulhairi menjelaskan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari program pemerintah daerah dalam meningkatkan daya saing pelaku UMK lokal.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Daerah melalui Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMK dalam meningkatkan kapasitas produksi, meningkatkan kualitas produk, serta daya saing UMKM lokal agar mampu berkembang dan bersaing di pasar yang lebih luas,”sebut Dendi.*