Subayang Rafting Juara II Anugerah Pesona Indonesia Kategori Wisata Air

19 November 2025
Wabup Kampar Dr Misharti saat terima Anugerah Pesona Indonesia

Wabup Kampar Dr Misharti saat terima Anugerah Pesona Indonesia

RIAU1.COM - Subayang Rafting raih juara II pada Anugerah Pesona Indonesia kategori wisata air, penghargaan tersebut diterima langsung oleh Wakil Bupati Kampar, Dr Misharti di ruang pertemuan Kantor Bupati Bengkayang, Selasa (18/11) malam.

Turut hadir pada kesempatan tersebut, Bupati Bengkayang, Sebastianus Darwis, Advisor Anugerah Pesona Indonesia, Dr.Patrice Rio Capella, Anggota DPRD Kabupaten Kampar, Eko Sutrisno.

Dalam keterangannya saat ditemui usai penerimaan penganugerahan, Dr Misharti, mengatakan bahwa dirinya sangat bangga dengan prestasi yang telah diraih oleh pokdarwis Batu Dinding Desa Tanjung Belit Subayang Rafting, sehingga membawa harum nama Kabupaten Kampar ditingkat Nasional 

"Aaya sangat bangga dengan prestasi yang telah diraih oleh Pokdarwis Batu Dinding Desa Tanjung Belit Subayang Rafting, semoga dengan telah diraihnya prestasi ini, menjadi motivasi untuk pokdarwis agar lebih baik kedepannya," harapnya

Selain itu, Dr Misharti juga mengatakan bahwa, dengan adanya penganugerahan ini tentunya akan membawa dampak positif yang salah satunya akan meningkatkan kunjungan ke tempat-tempat wisata domestik, khususnya yang ada di Kabupaten Kampar.

Pada kesempatan tersebut, Misharti juga berharap, seluruh masyarakat dan pemerintah sama-sama bersinergi dalam pengembangan pembangunan pariwisata, khususnya yang ada di Kabupaten Kampar dan penghargaan yang telah diterima tersebut, di dedikasikan untuk masyarakat Kabupaten Kampar, khususnya Pokdarwis Batu Dinding Desa Tanjung Belit Subayang Rafting.*