Sampaikan Isi Hati, Agus Yudhoyono Ucapkan Ini Di Hari Guru 2019

Sampaikan Isi Hati, Agus Yudhoyono Ucapkan Ini Di Hari Guru 2019

25 November 2019
Agus Harimurti Yudhoyono (Foto: Istimewa, Internet)

Agus Harimurti Yudhoyono (Foto: Istimewa, Internet)

RIAU1.COM - Agus Harimurti Yudhoyono atau yang akrab disapa AHY meluapkan isi hatinya di hari guru 2019 ini.

Isi perasaannya itu diunggahnya melalui akun media sosial Facebook, Senin, 25 November 2019.

" Terima kasih kepada para Guru yang telah dengan tulus mendedikasikan hidupnya untuk mencerdaskan kehidupan bangsa," sebutnya.

Tak hanya membeberkan isi hati, tahun ini dia harap negara memperhatikan kesejahteraan guru termasuk guru honorer.

Diiringi sambil terus berupaya meningkatkan kapasitasnya, untuk menjawab tantangan zaman yang selalu berubah-ubah.

Menurutnya guru yang bermutu akan melahirkan orang-orang hebat. Dan orang-orang hebat itulah yang akan melahirkan karya-karya hebat untuk masyarakat, bangsa, negara, dan dunia.

Berikut isi harapan AHY di hari guru 2019 ini:

Selamat Hari Guru Nasional 2019.

Terima kasih kepada para Guru yang telah dengan tulus mendedikasikan hidupnya untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.

Semoga Negara semakin memperhatikan kesejahteraan Guru (termasuk Guru Honorer), sambil terus berupaya meningkatkan kapasitasnya, untuk menjawab tantangan zaman.

Guru yang bermutu akan melahirkan orang-orang hebat. Dan orang-orang hebat itulah yang akan melahirkan karya-karya hebat. Untuk masyarakat, bangsa, negara, dan dunia.

#terimakasihguru