Kepala Disperindag Sebut Lokasi Pasar Ramadan Ditentukan Para Camat

Kepala Disperindag Sebut Lokasi Pasar Ramadan Ditentukan Para Camat

9 April 2021
Kepala Disperindag Kota Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut. Foto: Surya/Riau1.

Kepala Disperindag Kota Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Umat muslim di Pekanbaru akan menjalani ibadah puasa beberapa hari lagi. Pemko Pekanbaru mengizinkan dibukanya Pasar Ramadan di sejumlah kecamatan. 

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut, Jumat (9/4/2021), mengatakan, Pemko Pekanbaru tak ada melarang adanya kerumunan. Hal itu terlihat dari pesta pernikahan yang bebas digelar warga.

"Kami tidak melarang kerumunan. Kami menegaskan protokol kesehatan," ujarnya. 

Loading...

Terkait pasar Ramadan, itu tradisi di Pekanbaru. Kegiatan ini dilaksanakan oleh masyarakat. 

"Lokasi Pasar Ramadan itu ditentukan oleh pihak kecamatan. Sepanjang tidak ada keberatan dari sejumlah pihak, maka para camat segera melaporkan ke wali kota soal lokasi pasar Ramadan resmi di kecamatan itu," ungkap Ingot.