Camat Binawidya Bentuk Komunitas Anak Muda Peduli Sampah

Camat Binawidya Bentuk Komunitas Anak Muda Peduli Sampah

15 September 2021
Camat Binawidya Edi Suherman saat rapat bersama Komunitas Anak Muda Peduli Sampah, Jumat (10/9/2021). Foto: Istimewa.

Camat Binawidya Edi Suherman saat rapat bersama Komunitas Anak Muda Peduli Sampah, Jumat (10/9/2021). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Camat Binawidya Edi Suherman menggagas pembentukan Komunitas Anak Muda Peduli Sampah (Kampus) Binawidya Bersih. Komunitas ini guna mewujudkan ketahanan dan perubahan lingkungan yang bersih. 

Dalam pertemuan dengan jajaran pengurus Kampus Binawidya Bersih di Binawidya kantor kecamatan, Jumat (10/9/3021), menyampaikan, pihaknya menargetkan pembentukan kepengurusan di tingkat kelurahan hingga RW dan RT. Penggerak komunitas adalah pemuda dan pemudi di Kecamatan Binawidya. Melalui komunitas ini, lapangan kerja dapat tercipta. 

"Komunitas ini dapat bermitra dengan Bank Sampah Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan dan Bank Minyak Jelantah. Selain itu, nanti ada juga kursus atau semacam pelatihan tentang pengelolaan sampah yang kita buat yang bernilai ekonomis," jelas Edi Suherman.

Di tempat yang sama, Pengawas Kampus Binawidya Bersih Guswan memaparkan lebih jauh tujuan dari dibentuknya komunitas peduli sampah. Pada prinsipnya, tujuan utama dari Komunitas Anak Muda Peduli Sampah Binawidya Bersih ini adalah menciptakan ketahanan dan perubahan lingkungan. Tentunya, ketahanan lingkungan itu yang berhubungan dengan aktivitas masyarakat.