Petugas Dinsos Pekanbaru membongkar tenda pengungsian karena warga sudah kembali ke rumah. Foto: Istimewa.
RIAU1.COM -Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pekanbaru melalui Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial (Linjamsos) melaksanakan pembongkaran tenda pengungsian banjir di Jalan Arwana, Kelurahan Meranti Pandak, Kecamatan Rumbai. Langkah ini dilakukan seiring dengan kondisi wilayah yang berangsur pulih.
"Warga terdampak banjir telah kembali menempati rumah masing-masing," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinsos Pekanbaru Junaedy, Senin (12/1/2026).
Tenda pengungsian dibongkar setelah tidak lagi digunakan oleh warga. Keputusan tersebut diambil berdasarkan hasil pemantauan lapangan yang menunjukkan situasi banjir telah surut dan aktivitas warga kembali normal.
“Pembongkaran tenda ini menandai berakhirnya masa pengungsian sementara. Kami memastikan seluruh warga sudah kembali dengan aman ke rumah masing-masing,” ujar Junaedy.
Dinsos senantiasa berkomitmen hadir dalam setiap tahapan penanganan bencana, mulai dari fase tanggap darurat hingga proses pemulihan pascabencana. Komitmen tersebut diwujudkan melalui penyediaan layanan perlindungan sosial guna menjamin keselamatan serta kesejahteraan warga terdampak.