Wali Kota Pekanbaru Raih Penghargaan Tokoh Inspiratif Penyiaran KPID Riau Award
Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menerima penghargaan di KPID Award, Rabu (26/11/2025) malam. Foto: Istimewa.
RIAU1.COM -Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menerima penghargaan Khusus Tokoh Inspiratif Penyiaran pada ajang KPID Riau Award yang digelar di Ballroom Graha Pena Riau, Rabu (26/11/2025) malam. Penghargaan tersebut diberikan atas kontribusinya dalam melatih 1.000 konten kreator sebagai bagian dari upaya membina generasi muda di era digital.
Acara berlangsung meriah dan turut dihadiri sejumlah kepala daerah se-Riau yang juga menjadi penerima penghargaan dalam kategori lainnya. Momen menarik terjadi saat Agung diminta naik ke panggung. Alih-alih berdiri sendiri, ia justru mengajak seluruh kepala daerah atau perwakilan yang hadir untuk mendampinginya.
“Semoga kita semua semakin kompak,” ujarnya.
Dalam sambutannya, Agung mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya. Penghargaan ini merupakan pengakuan terhadap langkah konkret Pemko Pekanbaru dalam mempersiapkan anak muda menghadapi persaingan digital yang kian ketat.
Program pelatihan 1.000 konten kreator bukan hanya memberikan wawasan. Tetapi, pelatihan ini juga meningkatkan keterampilan. Sehingga, generasi muda siap berkarya dan berinovasi.
Harapannya, program ini memberi ilmu dan keterampilan, baik bagi anak muda maupun siapa saja yang ingin terjun ke dunia konten kreator. Tantangan ke depan semakin mengarah ke digital.
"Sehingga kita harus siap. Ini juga bagian dari peningkatan produktivitas. Tidak hanya bekerja di perusahaan, tetapi juga merambah dunia digital,” ucap Agung.
Sementara itu, Wakil Ketua KPID Riau Mario Abdillah Khair menjelaskan, KPID Riau Award merupakan bentuk apresiasi bagi lembaga penyiaran yang dinilai telah menghadirkan informasi berkualitas. Selain itu, penghargaan khusus juga diberikan kepada instansi dan pemerintah daerah yang dinilai memiliki komitmen dalam mendukung perkembangan dunia penyiaran di Riau.
“Penghargaan ini bentuk apresiasi kepada lembaga penyiaran. Penghargaan ini sekaligus kepada instansi dan pemerintah daerah yang memiliki komitmen dalam mendukung dunia penyiaran,” ujarnya.