Karhutla di Dumai, Gubri akan Minta Bantuan Pemerintah Pusat

Karhutla di Dumai, Gubri akan Minta Bantuan Pemerintah Pusat

26 April 2023
Gubri di lokasi karhutla Dumai

Gubri di lokasi karhutla Dumai

RIAU1.COM - Saat melakukan peninjauan kebakaran lahan di Kelurahan Pelintung, Kecamatan Medang Kampai, Rabu (26/4/2023), Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar sekaligus ikut memadamkan kebakaran tersebut.

Saat ini terlihat tim gabungan baik itu pemerintah daerah provinsi, Pemko Dumai dan TNI Polri terus berupaya melakukan pemadaman agar kebakaran yang terjadi tidak meluas.

"Hari ini kami melakukan peninjauan lokasi kebakaran hutan di Dumai dan Bengkalis, kita terus melakukan pemadaman, ini juga sebagai upaya kita agar tidak meluas," kata Syamsuar.

"Hari ini kita juga dibantu helikopter dari perusahaan yang ada di sekitar sini untuk melakukan pemadaman," tambahnya. 

Setelah melihat situasi yang ada di lapangan, Gubernur Syamsuar akan melaporkan kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) pusat agar bisa dibantu untuk pemadaman karhutla yang terjadi karena saat ini baru dibantu garam untuk Teknologi modifikasi cuaca (TMC).

"Besok kami akan berangkat ke Jakarta untuk melaporkan kepada BNPB pusat," ujarnya.

"Paling utama saat ini kita membutuhkan helikopter, heli yang membantu kita sekarang ini kapasitasnya sedikit, sedangkan kalau dari BNPB kapasitasnya besar," terangnya.*