Prevalensi Stunting di Kampar Masih 14 Persen

Prevalensi Stunting di Kampar Masih 14 Persen

3 Oktober 2023
Kegiatan project exposure pendampingan teknis penurunan stunting

Kegiatan project exposure pendampingan teknis penurunan stunting

RIAU1.COM - Kegiatan project exposure dalam penguatan komitmen dan strategi keberlanjutan program kemitraan pendampingan teknis dan advokasi untuk percepatan penurunan stunting di Provinsi Riau diikuti Pj Sekda Kampar Hj. Ramlah, Selasa (3/10).

Pj Sekda Kampar menyampaikan bahwa di Provinsi Riau, ada 4 kabupaten yakni Kampar, Pelalawan, Siak dan Kepulauan Meranti yang mendapatkan pendampingan teknis dan advokasi untuk percepatan penurunan stunting dari PT. RAPP, Tanoto Foundation dan Yayasan Cipta dalam penyusunan dokumen Strategi Komunikasi Perubahan Prilaku (SKPP) serta melatih tim teknis dalam melaksanakan 8 aksi konvergensi.

"Dalam pendampingan teknis dan advokasi untuk percepatan penurunan stunting, yang mana dengan dilakukannya program pendampingan ini kondisi prevalensi stunting yang awalnya sebesar 25,7 persen berkurang 11,2 persen, dan akhirnya menjadi 14'5 persen," papar Pj Sekda Kampar.

Ditambahkan Hj. Ramlah, melalui pendampingan tersebut sudah tersusun draft dokumen SKPP dan draft dokumen Perbup terkait SKPP, sudah adanya tenaga terlatih untuk memfasilitasi pendampingan bagi pelaksanaan 8 aksi konvergensi dan SKPP, dan sudah ada upaya peningkatan kapasitas bagi SDM pelaksana SKPP dan konvergensi melalui lokalatih oleh tenaga terlatih dari provinsi dan kabupaten.

"Selain itu, dengan adanya pendampingan strategi komunikasi ini, telah mampu meningkatkan keterampilan, partisipasi dan kerjasama semua OPD dan TPPS dalam aksi konvergensi dan jiga implementasi komunikasi perubahan prilaku untuk dan percepatan penurunan stunting," sebut dia.*