Bimbingan Manasik Tuntas, Proses Haji Jemaah Rohil Diharap Lancar

Bimbingan Manasik Tuntas, Proses Haji Jemaah Rohil Diharap Lancar

9 Mei 2024
Penutupan bimbingan manasik haji Rokan Hilir

Penutupan bimbingan manasik haji Rokan Hilir

RIAU1.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Fauzi Efrizal menutup bimbingan manasik haji tahun 2024 di Gedung Misran Rais, Jalan Utama, Bagansiapiapi.

Sekda Fauzi Efrizal menyampaikan ucapan rasa syukur karena telah terlaksananya acara manasik haji tahun 2024 se-Kabupaten Rohil dengan jumlah Calon Jemaah Haji (CJH) sebanyak 282 orang.

"Alhamdulillah kita bersyukur telah terlaksana bimbingan manasik haji tahun 2024 se-Kabupaten Rokan Hilir, di mana dalam acara ini sebelumnya telah dibuka langsung oleh Bupati Rohil, dan tentu sama-sama kita lihat antusias dan disiplin calon jamaah haji ini begitu luar biasa ini, dan ini merupakan suatu proses yang insyaallah sebuah tanda akan berjalannya ibadah haji yang lancar nantinya," kata dia.

Lalu dia juga berharap calon ibadah haji ketika berada di tanah suci nanti bisa selalu diberikan kesehatan, dilindungi oleh Allah dan ketika pulang nanti ke tanah air bisa selamat sampai tujuan dan bisa berkumpul kembali dengan keluarga.

"Atas nama Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir dengan ini menyatakan bimbingan manasik haji tahun 2024 secara resmi ditutup," ucap dia.*