Ilustrasi
RIAU1.COM - Banyak orang memilih untuk tidak makan di malam hari dan menahannya mesmi dalam kondisi lapar. Hal ini hanya takut berat badan naik akibat makan di waktu yang 'tidak tepat'.
Bahkan beberapa orang percaya makan malam seharusnya dilakukan sebelum pukul 8 malam. Tapi nyatanya informasi ini justru disebut menyesatkan.
Melansir himedik, apa yang Anda makan jauh lebih penting dari kapan Anda makan. Gagasan makan di malam hari dapat membuat berat badan bertambah berasal dari penelitian pada hewan.
Penelitian tersebut menunjukkan tubuh dapat menggunakan kalori yang dikonsumsi secara berbeda ketika melewati waktu tertentu dalam sehari.
Beberapa peneliti berhipotesis makan di malam hari bertentangan dengan ritme sirkardian tubuh. Jadi, berdasarkan ritme ini, saat malam hari tubuh seharusnya tidur, bukan makan.
Padahal, selama total asupan kalori masih dalam batas kebutuhan sehari-hari Anda, kenaikan berat badan tampaknya tidak terjadi hanya karena makan di malam hari.