Target PON 2024, KONI dan Gubri Syamsuar Sepakat Porprov X Riau Kuansing Ditunda ke tahun 2022

Target PON 2024, KONI dan Gubri Syamsuar Sepakat Porprov X Riau Kuansing Ditunda ke tahun 2022

18 Juni 2020
Maskot Porprov X Riau Kuansing

Maskot Porprov X Riau Kuansing

RIAU1.COM - Pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X Riau yang sebelumnya tahun 2021, akhirnya ditunda pelaksanaannya ke tahun 2022, karena berbarengan dengan PON XX Papua yang juga digelar di tahun 2021.

Selain itu, ada beberapa hal lainnya yang menjadi pertimbangan Porprov X Riau yang dilaksanakan di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) dilaksanakan pada tahun 2021 mendatang.

Ketua KONI Riau, Emrizal Pakis mengatakan, hal lainnya yang menjadi pertimbangan ialah pandemi Covid-19. Sebab, dana yang telah dianggarkan KONI kabupaten/kota dialihkan untuk penanganan Covid-19.

"Selain itu, pada tahun 2021 selain PON XX, ada banyak pertandingan dan kejuaraan yang akan diikuti oleh para atlet," kata Emrizal Pakis kepada Riau1.com di Kantor KONI Riau, Kamis 18 Juni 2020.

Emrizal menuturkan, dengan banyaknya kejuaraan, konsentrasi KONI kabupaten/kota maupun para atlet nantinya akan terpecah dan pelaksanaan Porprov X Riau pun bisa tidak maksimal.

"Dan setelah kita berikan penjelasan beberapa poin ini, Gubernur Riau Syamsuar sepakat agar Porprov X Riau ditunda pelaksanaannya ke tahun 2022. Pada tahun itu, hasil Porprov bisa sebagai evaluasi untuk PON 2024," pungkasnya.