4 Positif Corona Dirujuk ke RS Eka Hospital Hari Ini, 1 PDP Meninggal Dunia Warga Marpoyan Damai Pekanbaru Kemarin

4 Positif Corona Dirujuk ke RS Eka Hospital Hari Ini, 1 PDP Meninggal Dunia Warga Marpoyan Damai Pekanbaru Kemarin

12 Mei 2020
Juru Bicara Bidang Kesehatan Tim Gugus Tugas Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) Kota Pekanbaru Dokter Mulyadi. Foto: Surya/Riau1.

Juru Bicara Bidang Kesehatan Tim Gugus Tugas Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) Kota Pekanbaru Dokter Mulyadi. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Empat orang positif corona dirujuk ke Rumah Sakit (RS) Eka Hospital Pekanbaru hari ini. Sementara itu, satu pasien dalam pengawasan (PDP) warga Kecamatan Marpoyan Damai meninggal dunia kemarin.

Juru Bicara Bidang Kesehatan Tim Gugus Tugas Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) Kota Pekanbaru Dokter Mulyadi, Selasa (12/5/2020), mengungkapkan data terbaru. Orang Dalam Pemantauan (ODP) ada 34 orang hari ini. PDP ada 3 orang.

"PDP meninggal dunia 1 orang hari ini. Pasien adalah Tuan FA (51), warga Kelurahan Tangkerang Tengah, Kecamatan Marpoyan Damai," jelasnya.

Tuan FA masuk rumah sakit pada 11 Mei pukul 11.45 WIB. Kesadaran pasien menurun saat itu. 

Pasien juga memiliki penyakit penyerta. Swab (sampel lendir pada saluran pernafasan) sudah diambil. Namun, pasien meninggal dunia pada pukul 20.00 WIB di hari itu.

"Sedangkan kasus positif corona ada empat orang hari ini," ujar Dokter Mulyadi.

Pasien pertama adalah Tuan AS (33), warga Kelurahan Sidomulyo Barat, Kecamatan Tampan. Tuan AS ada riwayat perjalanan dari zona merah corona satu bulan lalu.

Pasien ada gejala corona. Pasien masuk rumah sakit pada 8 Mei.

Pasien dirujuk ke rumah sakit. Pasien dirujuk ke Rumah Sakit (RS) Hospital hari ini.

Pasien positif kedua adalah Tuan A (36), warga Kelurahan Labuh Baru Barat, Kecamatan Payung Sekaki. Pasien juga ada riwayat perjalanan dari zona merah corona satu bulan lalu. 

Pasien ada gejala corona. Pasien dirawat pada 8 Mei dan dirujuk ke RS Eka Hospital hari ini.

Pasien positif ketiga yaitu Tuan F (34), warga Kelurahan Tangkerang Barat, Kecamatan Marpoyan Damai. Pasien ada riwayat perjalanan dari zona merah corona satu bulan lalu. 

Pasien mulai dirawat pada 8 April. Pasien dirujuk ke RS Eka Hospital hari ini.

Pasien positif keempat adalah Tuan R (34), warga Kelurahan Tobek Godang, Kecamatan Tampan. Pasien ada riwayat perjalanan dari zona merah corona satu bulan lalu.

Pasien mulai dirawat pada 8 Mei. Pasien dirujuk ke RS Eka Hospital hari ini. 

Sehingga, perkembangan kasus sejak 3 Maret lalu di Pekanbaru yaitu total kasus positif 35 orang. Rinciannya, 24 orang sembuh dan pulang. Sebanyak 7 masih dirawat dan 4 meninggal dunia.

Sementara itu, total kasus PDP 418 orang. Sebanyak 184 sembuh dan pulang. Sebanyak 188 masih dirawat dan 46 meninggal dunia.

Sedangkan total kasus ODP 4.342 orang. Rinciannya, 4.058 selesai pemantauan dan 284 masih dalam pemantauan. 

Hasil pemeriksaan rapid test untuk ODP masih tetap 1.424 orang. Rinciannya, 1.414 orang negatif dan 10 positif.