Tampan Dimekarkan Pemko Pekanbaru, Penduduk Hampir 300 Ribu Terbelah di 2 Kecamatan

Asisten I Bidang Pemerintahan Setdako Pekanbaru Azwan. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Pemko Pekanbaru memekarkan Kecamatan Tampan karena penduduknya yang mencapai 294.685 jiwa. Mulai tahun depan, penduduk ini diurai menjadi dua kecamatan baru.
Asisten I Bidang Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Pekanbaru Azwan, Rabu (16/12/2020), mengatakan, Kecamatan Tampan dipecah menjadi dua di penghujung tahun ini. Dua kecamatan itu adalah Tuah Madani dan Binawidya.
Kecamatan Tuah Madani terbagi menjadi lima kelurahan. Pertama, Kelurahan Sidomulyo Barat. Kelurahan ini memiliki penduduk 46.791 jiwa. Luas wilayah 9,41 kilometer persegi.
Kedua, Kelurahan Sialang Munggu dengan jumlah penduduk 45.901 jiwa. Luas wilayah 5,03 kilometer persegi.
Ketiga, Kelurahan Tuah Karya dengan jumlah penduduk 45.628 jiwa. Luas wilayah 6,05 kilometer persegi.
Keempat, Kelurahan Tuah Madani dengan jumlah penduduk 17.786 jiwa. Luas wilayah 6,03 kilometer persegi.
Kelima, Kelurahan Air Putih dengan jumlah penduduk 22.331 jiwa. Luas wilayah 6,98 kilometer persegi.
"Jumlah penduduk di kecamatan ini 178.437 jiwa," ungkap Azwan.
Kemudian, Kecamatan Binawidya. Kecamatan ini terdiri dari lima kelurahan. Pertama, Kelurahan Simpang Baru dengan jumlah penduduk 31.396 jiwa. Luas wilayah 7,05 kilometer.
Kedua, Kelurahan Delima dengan jumlah penduduk 28.134 jiwa. Luas wilayah 5,76 kilometer persegi.
Ketiga, Kelurahan Tobek Godang dengan jumlah penduduk 31.196 jiwa. Luas wilayah 4,67 kilometer persegi.
Keempat, Kelurahan Bina Widya dengan jumlah penduduk 18.638 jiwa. Luas wilayah 7,17 kilometer persegi.
Kelima, Kelurahan Sungai Sibam dengan jumlah penduduk 6.884 jiwa. Luas wilayah 6,81 kilometer persegi.
"Jumlah penduduk di kecamatan ini 116.248 jiwa. Bila digabung dengan Kecamatan Tuah Madani, jumlah penduduk mencapai 294.685 jiwa," jelas Azwan.