Pemko Pekanbaru Beri Sagu Hati dan Bantuan Kursi Roda bagi Veteran di Hari Pahlawan

10 November 2025
Wakil Wali Kota Pekanbaru Markarius Anwar secara simbolis menyerahkan sagu hati kepada perwakilan LVRI, Senin (10/11/2025). Foto: Istimewa.

Wakil Wali Kota Pekanbaru Markarius Anwar secara simbolis menyerahkan sagu hati kepada perwakilan LVRI, Senin (10/11/2025). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Pemko Pekanbaru memberikan apresiasi kepada para pejuang kemerdekaan dengan menyalurkan sagu hati dan bantuan kursi roda pada momentum Hari Pahlawan, Senin (10/11/2025). Sebanyak 97 veteran yang tergabung dalam Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kota Pekanbaru menerima penghargaan tersebut.

“Kami berbahagia dapat bersilaturahmi dan memberikan perhatian kepada para veteran yang telah berjasa bagi bangsa. Selain sagu hati, kami juga menyerahkan bantuan kursi roda bagi yang membutuhkan," kata Wakil Wali Kota Pekanbaru Markarius Anwar usai upacara Hari Pahlawan di area Mal Pelayanan Publik (MPP), Senin (10/11/2025).

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Pekanbaru Zulfahmi Adrian menjelaskan, setiap veteran menerima sagu hati sebesar Rp1,3 juta. Bantuan tersebut disalurkan langsung ke rekening masing-masing penerima untuk memastikan ketepatan dan transparansi penyaluran.

“Penyerahan sagu hati ini merupakan bentuk apresiasi atas jasa para veteran. Kami juga akan terus berkoordinasi dengan LVRI Pekanbaru untuk memastikan seluruh bantuan tersalurkan dengan baik,” katanya.