Pj Wali Kota Pekanbaru Puji Riau Garden, Kuliner Disajikan Sesuai Zaman

Pj Wali Kota Pekanbaru Puji Riau Garden, Kuliner Disajikan Sesuai Zaman

11 Desember 2022
Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun saat meninjau kawasan Riau Garden di Kecamatan Binawidya, Sabtu (10/12/2022). Foto: Istimewa.

Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun saat meninjau kawasan Riau Garden di Kecamatan Binawidya, Sabtu (10/12/2022). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Di zaman sekarang, perpaduan konsep, modal, sumber daya manusia, dan kolaborasi sudah pasti akan melahirkan sebuah karya. Riau Garden adalah salah satu contohnya. 

Hal ini dikatakan Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun saat peresmian Riau Garden di Jalan Soebrantas, Sabtu (10/12/2022). 

"Tempat ini (Riau Garden) membuat kesan yang luar biasa bagi pengunjungnya. Konsep dan kuliner yang dihadirkan disesuaikan dengan perkembangan zaman," ujarnya. 

Kehadiran Riau Garden diharapkan bisa menjadi penguat ekonomi kreatif. Riau Garden bisa dijadikan tempat sejumlah event, seperti e-sport, musik, budaya tradisi, dan diskusi, maupun pendidikan. 

"Saya harap bisa menambah wawasan anak muda Pekanbaru. Saya ucapkan selamat kepada Riau Garden," ucap Muflihun.