BMKG Pekanbaru: Sore hingga Malam Sebagian Besar Wilayah Riau Berpotensi Hujan

BMKG Pekanbaru: Sore hingga Malam Sebagian Besar Wilayah Riau Berpotensi Hujan

12 Maret 2024
Ilustrasi/net

Ilustrasi/net

RIAU1.COM - Rilis prakiraan cuaca untuk wilayah Riau, Selasa (12/3) disampaikan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru.

Disebutkan bahwa hujan dengan intensitas ringan hingga sedang masih berpotensi di wilayah Provinsi Riau.

"Hujan dengan intensitas ringan hingga sedang masih berpotensi mengguyur pada siang hari dan akan berlangsung hingga dini hari," kata Forecaster on Duty BMKG stasiun Pekanbaru Bella. 

"Hujan bersifat tidak merata hanya terjadi di sebagian wilayah Riau saja," sambung dia.

Dijelaskan dia, siang hari potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian Kabupaten Kampar, Rokan Hulu, Kuantan Singingi, dan Indragiri Hulu.

Lalu  pada sore hingga malam hari potensi hujan dengan intensitas ringanhingga sedang terjadi di sebagian besar wilayah Provinsi Riau. 

 "Seperti di Kampar, Kuantan Singingi, Indragiri Hulu dan Indragiri Hilir,"ucapnya. 

Kemudian, pada dini hari potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Kampar, Rokan Hulu, Kuantan Singingi, dan Indragiri Hulu.*