Pilkada Diundur Desember 2020, Hampir 500 Ribu Pemilih Pemula Bertambah. Sumbar Masih Menghitung!

Pilkada Diundur Desember 2020, Hampir 500 Ribu Pemilih Pemula Bertambah. Sumbar Masih Menghitung!

20 Juni 2020
pilkada serentak/net

pilkada serentak/net

RIAU1.COM -PADANG- Hampir 500 ribu pemilih pemula bertambah di Indonesia, akibat pengunduran jadwal pilkada ke 9 Desember 2020. Sementara Jumlah pemilih pemula di Sumatra Barat masih dihitung untuk kemudian ditetapkan dengan keputusan KPU RI.

Komisioner KPU Sumbar Izwaryani mengatakan di seluruh Indonesia, pemilih pemula bertambah jadi 456.256 orang.  Sementara, berapa orang jumlah pemilih pemula di Sumbar masih menunggu keputusan KPU RI.

Keputusan tersebut baru diturunkan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) kepada KPU RI. Nantinya akan diturunkan pula dari KPU RI ke KPU Sumbar pada Senin (22/6/2020) sehingga juga diketahui jumlahnya.

“Ke KPU Sumbar belum diturunkan, jadi belum diketahui berapa jumlah pemilih pemulanya,” katanya Sabtu (20/6/2020).

Jumlah pemilih pemula bertambah karena sebelumnya data Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) dihitung sampai tanggal 23 September 2020 bagi yang memasuki usia 17 tahun. Rencana tersebut jika Pilkada diadakan pada bulan Juli 2020.

Hanya 2 menit dengan metode ini, tekanan darah turun permanen
Kemudian Pilkada diundur ke 9 Desember akibat pandemi virus corona atau covid-19. Sehingga batas umur pemilih pemula juga digeser sampai 9 Desember.

Pemilih pemula dimasukan dari penduduk yang memasuki usia 17 tahun, atau bagi aparat negara yang telah memasuki masa pensiun dari 23 April sampai 9 Desember 2020.

“Jadi itu karena pengunduran hari pemungutan suara, pemilih pemula adalah mereka yang memasuki usia 17 tahun dan ada yang memasuki pensiun,” ujarnya. (Langgam.id)