Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Pemko Pekanbaru resmi menerapkan layanan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) hingga malam hari. Layanan ini sebagai upaya meningkatkan akses dan kualitas pelayanan kesehatan bagi warga.
Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, Jumat (9/1/2026), menegaskan, perpanjangan jam operasional tersebut tidak mengurangi mutu pelayanan. Sebaliknya, pemko memastikan seluruh aspek pelayanan tetap berjalan secara optimal.
“Dari berbagai lini, mulai dari infrastruktur, ketersediaan obat-obatan, dokter, hingga tenaga kesehatan lainnya, kami terus berupaya melengkapi dan meningkatkan kualitas layanan,” katanya.
Kebijakan ini merupakan wujud komitmen pemko dalam melayani warga secara sepenuh hati. Pelayanan yang diberikan diharapkan dapat benar-benar dirasakan manfaatnya oleh seluruh lapisan masyarakat.
Warga diimbau agar tidak ragu melaporkan apabila terdapat puskesmas yang tidak memberikan pelayanan sesuai ketentuan jam operasional hingga pukul 21.00 WIB. Penambahan jam pelayanan hingga malam hari merupakan bagian dari komitmen Pemko Pekanbaru dalam memenuhi hak masyarakat di bidang kesehatan.
"Saya mengingatkan seluruh jajaran puskesmas agar tidak menolak pasien dalam kondisi apa pun. Tidak boleh ada satu pun pasien atau warga Pekanbaru yang sakit ditolak oleh puskesmas,” pungkasnya.