Total 583 Pelamar PPPK Pemprov Riau Tak Terima Dinyatakan Tidak Lulus Administrasi

Total 583 Pelamar PPPK Pemprov Riau Tak Terima Dinyatakan Tidak Lulus Administrasi

23 Oktober 2023
Ilustrasi/Antara

Ilustrasi/Antara

RIAU1.COM - Berdasarkan data terakhir, terdapat sebanyak 583 peserta dari 1.699 pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemprov Riau yang tidak lulus seleksi administrasi melakukan sanggahan sampai ditutup masa sanggah, Sabtu (21/10/2023). 

Dimana peserta PPPK Pemprov Riau tahun 2023 yang dinyatakan tidak lulus seleksi administrasi, diberikan kesempatan melakukan sanggahan selama tiga hari mulai tanggal 19 sampai 21 Oktober 2023. 

"Ada 583 pelamar PPPK Pemprov Riau yang melakukan sanggahan sampai ditutup masa sanggahan," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau, Ikhwan Ridwan, Senin (23/10). 

Sambung Ikhwan merincikan, sebanyak 583 pelamar PPPK yang melakukan sanggahan diantaranya, tenaga guru sebanyak 247 orang, tenaga kesehatan 58 orang dan tenaga teknis lainnya 278 orang. 

"Tahap selanjutnya kita menjawab sanggahan. Itu sudah mulai kita lakukan tanggal 19 Oktober dan hari ini terakhir jawab masa sanggahan. Kemudian pengumuman masa sanggahan mulai tanggal 22-28 Oktober," terangnya. 

Diketahui ketentuan dalam masa sanggah  pelamar melakukan sanggahan melalui laman https://sscasn.bkn.go.id dan tidak diperbolehkan memperbarui atau memperbaiki dokumen yang telah diunggah," terangnya. 

Dari total 6.609 pelamar PPPK Pemprov Riau yang mengirimkan berkas untuk tiga formasi jabatan, yakni tenaga teknis, kesehatan dan guru, yang dinyatakan lulus seleksi administrasi sebanyak 4.910 orang. 

Untuk pelamar tenaga kesehatan sebanyak 831 orang dan yang dinyatakan lulus seleksi administrasi 727 orang. Kemudian untuk tenaga teknis yang melamar sebanyak 1.462 orang dan yang dinyatakan lulus seleksi administrasi sebanyak 720 orang.

Sedangkan untuk tenaga guru, dari total yang melamar sebanyak 3.774 orang dan yang dinyatakan lulus seleksi administrasi 3.463 orang.*