Bandara Internasional Minangkabau Siap Tampung 6 Ribu JCH

Bandara Internasional Minangkabau Siap Tampung 6 Ribu JCH

19 Mei 2023
Bandara Internasional Minangkabau

Bandara Internasional Minangkabau

RIAU1.COM - Tahun 2023 ini Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Sumatera Barat menjadi embarkasi haji.

Jumlah Jemaah Calon Haji (JCH) yang dilayani bandara Sumatera Barat itu mencapai 6.329 orang.

Hal itu dikatakan oleh Executive General Manager Bandara Internasional Minangkabau, Siswanto.

“Kami memohon dukungan dan doa kepada seluruh masyarakat agar BIM dapat dengan baik menjadi embarkasi bagi para jemaah haji tahun ini,” ujar dia Kamis (18/5) yang dimuat Katasumbar.

“BIM akan memberikan pelayanan terbaik untuk mengantarkan jemaah haji menuju Tanah Suci,” sambung dia.

Ia menyebutkan pihaknya memastikan kesiapan seluruh fasilitas dan layanan untuk menyambut jemaah haji dan mendukung penerbangan haji.

Keberangkatan jemaah melalui Bandara Internasional Minangkabau akan dilakukan pada 5 Juni 2023 hingga 22 Juni 2023.

Penerbangan haji, kata Siswanto, di BIM didukung dengan fasilitas sisi udara.

Adapun dua sisi tersebut antara lain runway berdimensi 3000 x 45 meter untuk operasional pesawat wide body.

Siswanto menuturkan sejumlah fasilitas di sisi darat juga telah disiapkan untuk kemudahan dan kenyamanan jemaah haji.

“Fasilitas bagi layanan penerbangan jemaah haji di Bandara Internasional Minangkabau juga meliputi layanan jemaah antara dari Provinsi Bengkulu.”

“Di mana sebanyak 4 kloter plus tambahan BIM akan melayani sebanyak 1636 dari Provinsi Bengkulu,” beber dia.

Pola layanan penerbangan haji untuk tahun 2023 ini boleh dikatakan hampir sama dengan tahun-tahun sebelumnya.

Ia memaparkan para jemaah sudah melaksanakan prosedur untuk keberangkatan di Asrama Haji Sumbar.

Jemaah nanti setelah proses pemeriksaan dokumen keberangkatan di Asrama Haji akan langsung dibawa menuju BIM.

Jemaah diangkut dengan menggunakan bus yang telah disiapkan dan langsung boarding ke pesawat udara sesampainya di Bandara.

“Kami selalu akan memberikan layanan terbaik bagi para calon jemaah haji yang berangkat dari BIM,” pungkasnya.*